PERSIAPAN AWAL MEMPERINGATI HARI JADI KALURAHAN SEMUGIH YANG KE-108
Panji Pamungkas 26 September 2024 08:46:09 WIB
Kamis, 26 September 2024 - dilaksanakan rapat koordinasi antara lain pamong Kalurahan, Dukuh dan lembaga kalurahan, bahwasanya pada bulan Oktober tgl 12-13 akan diadakan acara Hari Jadi Kalurahan Semugih yang ke 108 di Lapangan Karangwetan depan SMA 1 Rongkop. dengan beberapa bahasan sebagai berikut :
- Acara Hari Jadi Kalurahan Semugih dibantu dinas umkm provinsi saat pengadaan perayaan ditambah dengan anggaran dari APBKal. dimana hari jadi Kalurahan Semugih pada tgl 9 juli 1916.
- Untuk tahun ini menampilkan kesenian dari masing masing padukuhan dan belum ada kirab, untuk kirab akan di laksanakan mulai tahun depan.
- Akan disediakan stand umkm 15 stand. Ada panggung utama 6x8 namun untuk Jathilan di luar panggung atau di lapangan.
Bpk Syaebani (Jagabaya) :
- Untuk segera di buat panitia.
- kalo bisa pelaksanaan bukan di hari efektif, usahakan hari sabtu minggu.
Masukan Bpk Tauvik (karangtaruna) :
- Karangtaruna siap membantu segala apa yang dibutuhkan.
- dimohon pentas per padukuhan dikasih durasi yang pasti, agar tidak bingung nantinya dalam membuat rundown atau susunan acara.
Masukan Bpk sugio (Tata Laksana) :
- untuk sejarah Kalurahan sudah mempunyai redaksi dari berdiri sampai sekarang. untuk dibacakan nanti di pentas apakah hanya rangkuman saja atau keseluruhan.
Masukan Ibu lestari (Ketua TPPKK) :
- meminta waktu kepastian pelaksanaaan.
- berapa jumlah per padukuhan yang bisa di hadirkan dari ibu" pkk di masing" padukuhan.
Tanggapan pak lurah :
- pelaksanaan 12 - 13 sabtu minggu yang tadinya tgl 8 - 9.
- ucapan terimakasih ke karangtaruna yang siap membantu dalam kegiatan yang akan datang.
- Acara hari sabtu 6 padukuhan + pkk yang akan tampil
- Minggu 7 padukuhan.
- sejarah desa sementara garis besarnya saja namun administrasi lengkap.
- Malam senin untuk membuat undangan pembuatan panitia.
- harapan lurah agar semugih maju.
- untuk selanjutnya agar panitia yang mengurus.
Bpk. Sugiyanto (Dukuh Kemesu) :
- kegiatan semoga berjalan lancar.
- mengharap ada tenda untuk berteduh.
Bpk. Mujiharyono ( Dukuh Baran Wetan) :
- kaitan parkir , lapak, umkm, di kelola agar mendapat income dengan pembagian 20% 80% .
- sesi perlengkapan, agar menambah personil...
- konsumsi agar ditambah sekitar 5 orang.
- harapannya agar berjalan dengan lancar.
Masukan Bpk Tauvik (karangtaruna) :
- agar di tambahkan ketua sub karang taruna karangwetan.
- untuk pengelolaan stand yang menyiapkan apa dari kalurahan atau dari vendor apa hanya pengelolaan saja.
Tanggapan Lurah Semugih :
- Silahkan untuk income di kelola karangtaruna tidak perlu memikirkan kalurahan.
- seksi perlengkapan akan di tambah begitu juga dengan pembuat minum dll.
- lartoyo agar di undangi sebagai karangtaruna karangwetan.
- tenda 15 , tenda vip untuk tamu dan panggung utama,
- usahakan perwakilan kehadiran dan kesadaran warga.
- untuk kegiatan yang akan datang mari kita usahakan agar lebih baik.
- germas masing" dusun, pengurus pkk mengawasi saja dengan kegiatan dusun. Berikan subsidi seperti desa .
- germas untuk pembukaaan dan jathilan untuk penutupan.
Seperti demikian rangkuman koordinasi yang kami tangkap, setelah dianggap cukup acara di tutup.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- OPERATOR SIPD UNTUK PELAKSANAAN PENGISIAN E-MUSRENBANG SE KAPANEWON RONGKOP
- DESK ADMINISTRASI PELAKSANAAN KEGIATAN DARI KAPANEWON RONGKOP
- APEL RUTIN SENIN PAGI KALURAHAN SEMUGIH 18 NOVEMBER 2024
- ASAS PENGELOLAAN KEUANGAN DESA (Pokok-Pokok Kebijakan Pengelolaan Keuangan Desa)
- PELANTIKAN KPPS KALURAHAN SEMUGIH
- HARI JADI KALURAHAN SEMUGIH KE - 108
- APEL RUTIN SENIN PAGI KALURAHAN SEMUGIH (7-10-2024)